Aku memang bukan orang yang sering menggunakan eye shadow. Untuk riasan mata sehari-hari aku hanya menggunakan mascara dan menambahkan eye brow pencil, black eye liner untuk bagian atas mata, dan white eye liner untuk bagian bawah mata. Eye shaddow hanya aku gunakan untuk pesta atau acara formal lainnya yang memang membutuhkan make up sedikit glamor.
Kalau orang kebanyakan sangat tergila-gila dengan riasan mata smokey black, aku lebih jatuh cinta dengan yang smokey blue. Karena tidak membuat mata menjadi terlalu gelap,dan seram. Malah membuat lebih fresh, hidup, namun tidak norak.
Karena itu aku memilih Wardah Eye Shadow Shade N, karena perpaduan warnanya yang sangat pas untukku. Eye shadow ini mengkombinasikan tiga warna, yaitu biru laut, abu-abu, dan putih.
Ketiga warna eye shadow ini mengangung shimmer. Tapi shimmernya nggak lebay lho. Jika digunakan memang akan terlihat kilauannya, tapi tadi terkesan berat dan terlalu glamour. Karena itu selain cocok di gunakan untuk ke pesta, eye shadow ini masih aman kok di pakai ke acara yang kasual dan santai.
Ini nih ada di bawah tuh penampakannya.
Seperti yang kamu lihat, packagingnya cukup menarik dan simple. Tersedia aplikator berbentuk sponge dan cermin kecilnya. Tapi menurutku sih tidak terlalu berguna. Karena cermin terlalu kecil, dan begitu juga dengan aplikatornya. Aku sih lebih nyaman menggunakan brush dan sponge dari brush set yang berukuran lebih besar dan lebih mudah di gunakan. Lagian tidak terlalu maksimal jika menggunakan eye shadow hanya dengan sponge, kita tetap butuh brush untuk memberikan beberapa efek dan memudahkan kita untuk mewarnai mata di sisi tertentu seperti membuat highlight di bagian tulang alis.
Oke, sekarang kita beralih ke kualitas warna ya. Itu yang penting bagi sebuah eye shadow bukan?
Jika di lihat warna sekilas, terlihat sangat cerah dan sepertinya cukup pigmented. Eh, setelah si gunakan ternyata tidak begitu pigmented dan jujur saja, malah sangat sulit di gunakan. Terlalu powdery dan sulit ngeblend. Kita juga harus mengaplikasikannya berulang-ulang agar warnanya terlihat. Tapi tetap saja tidak terlalu intense.
Tapi, tenang aja kok, kamu hanya cukup menggunakan eye shadow base atau bisa di ganti dengan pelembab wajah, sebelum menggunakan eye shado ini agar warnanya terlihat cling. Oia, kita mungkin pernah dengar eye shadow base bisa di ganti dengan foundation, tapi tidak berlaku pada foundation ini. Ketika aku mencobanya pada produk ini, hasilnya fail!!! Justru foundation membuat warnanya semakin redup.
Nah ini foto eye shadow yang aku gunakan di tangan, tanpa menggunkan base terlebih dahulu.
![]() |
Tanpa Eye Shadow Base |
Pudar banget kan. Padahal itu udah di aplikasikan berkali-kali. Udah tebel, tapi masih tidak terlihat. Huuft!!
Sedangkan yang di bawah ini, setelah aku menggunakan base.
![]() |
Dengan Eye Shadow Base |
Gimana? Cukup cring kan warnanya? Kalau yang ini justru aku makenya tipis aja. setelah menggunakan base, cukup d tepuk-tepuk saja di atasnya. Cukup terlihat bedanya kan?
Nah ini penampakan ketika digunakan.
Warna birunya jadi nggak kelihatan yah? itu karena efek susah ngeblend tadi. Jadi saranku sih kalau kamu mau warna biru lebih mendominasi, lebih baik digunakan secara penuh di kelopak mata. Tenang aja kok, setelah bagian atasnya ditimpa dengan warna abu-abu dan putih, birunya akan terlihat sedikit samar. nggak perlu takut terlihat seperti lebam karena di tonjok yah. Hihihi.
Nah, gimana? berniat untuk membelinya? Harganya cukup terjangkau sih, yaitu 45.000 IDR. Didapatkannya juga cukup mudah, tinggal datang saja ke gerai wardah yang bertaburan di berbagai supermarket dan dept store, atau toko-toko kosmetik lainnya.
Jadi, aku nyimpulin kalau Wardah Eye Shadow Shade N ini....
- Kombinasi warnanya oke.
- Harga terjangkau.
- Packaging simple dan ukurannya pas.
- Tapi Aplikator dan cerminnya tidak terlalu berguna.
- Kurang pigmented.
- Susah ngeblend.
- Harus menggunakan base jika kamu ingin mendapatkan hasil dan warna yang maksimal.
- Powdery.
Silahkan mencoba dan share...
XOXO
No comments:
Post a Comment
Hai. Terimakasih sudah membaca postingan ini. Silahkan memberi komentar yang baik dan tentu saja sopan ya dear. 😘