Holla...
Beberapa waktu lalu aku mengikuti Beauty Class yang diadakan oleh Emina. Nah, pada acara tersebut, aku sekaligus berkesempatan mencicipi produk-produk dari salah satu brand lokal yang berada dibawah naungan PT. Paragon Technology and Innovation ini.
Banyak sih produk-produk mereka yang bikin aku terkesan. Dan aku juga salah satu pengguna brand yang ditujukan untuk gadis-gadis remaja ini. Tapi, ketika beauty class kemarin itu, aku paling naksir dan kaget dengan kualitas mascaranya. Jujur ya, karena produk untuk teenager, aku udah mikir kalau mascaranya nggak bakalan "nendang" di aku.
Itulah lah ya makanya kita nggak boleh songong jadi orang. Ntar malah salah kaprah. Ya kayak aku ini. Begitu nyobain mascaranya, aku langsung terbengong, shock dan menatap Icha (www.jendelalisa.com) yang juga berada di situ. "Bagus ya Ca!" kataku, lalu kembali moles-moles bulu mata dengan takjub. Setelah itu, fix aku memutuskan untuk menukarkan voucher yang aku dapat dengan mascara tersebut. Karena jumlah voucher melebihi dari harga mascara, jadi aku menambahkan sun screen Emina yang hits itu juga dalam belanjaanku tadi.
Nah, ini aku kasih intip dulu hasil dandan aku di Beauty Class Emina "Chic and Glow" tanggal 15 Juli 2018 lalu ya.
Lalu seperti apa sih performa dari Emina Star Lash Aqua Mascara yang aku ceritain tadi? Apakah seciamik kesan pertamanya?
Nah, ini dia reviewnya ya.
Tentang Produk
"A water resistant mascara that helps to accentuate your eyes. With a little hint of fiber, it helps to lengthen your small eyes"
The one and only mascara dari Emina ini, di klaim dapat menonjolkan mata menjadi lebih hidup. Katanya juga nih, terdapat serat yang membantu mata kita terlihat lebih panjang. Terutama untuk yang memiliki mata keci. Dan, yang paling penting adalah water resistant.
Ummh, kira-kira apakah klaim tersebut terbukti?
Baiklah. Akan aku ceritakan secara gamblang, pengalaman dan apa yang aku rasakan setelah memakai mascara ini selama dua minggu.
Netto: 5 g
Produced by: PT Paragon Technology and Innovation
Price: 50.000 IDR
Where To Buy: Counter Emina di Guardian, Parkson, etc. Atau via Online di Sociolla, IG @beautycase_mdn, etc.
Website: www.eminacosmetics.com
Instagram: @eminacosmetics
Ingredients:
Aqua, Styrene/Acrylates Copolymer, Synthetic Beeswax, Propylene Glycol, Carnauba (Copernicia Cerifera) Wax, PVP, Stearic Acid, Hydrogenated Polyisobutene, Nylon-6, Benzyl Alcohol, Silica, Nylon-12, Sorbitan Stearate, Ethylhexylgycerin, Aminomethyl Propanol, Ceteth-20, Disteardimonium Hectorite, Polysorbate 60, BHT, Glycerine, Hydroxyethylcellulose, Tocopheryl Acetate, Sodium Hydroxide, Disodium EDTA, Sodium Polyacrylate, Tocopherol, PEG-40 Hydrogenated Castor Oil, Laureth-21, Sodium Dehydroacetate, Cl 77266
Packaging
Kemasaanya terdiri dari box dan tube, tanpa segel plastik ataupun sticker hologram di boxnya. Aku agak janggal sih dengan kemasaannya ini, karena rata-rata mascara yang pernah aku coba memiliki segel ketika dibeli. Mungkin wajar-wajar aja ya packagingnya begitu. Cuma aku-nya yang nggak terbiasa aja sih.
Box-nya didominasi oleh warna pink dan hitam. Karena namanya star lash kali ya, jadi ada detail seperti rasi bintang dan cukup kerasa nuansa antariksanya. Unik sih ya, antariksa girly gitu. Hehe.
Selain nama brand dan nama produk, pada kedua sisinya terdapat keterangan isi produk, biodata perusahaan yang memproduksi, barcode, dan kode expired. Namun sayangnya tidak terdapat deskripsi produk, seperti pada umumnya yang terdapat di dalam box sebuah produk kosmetik. Intinya sih agak minim info gitu deh. Bahkan keterangan waterproof atau tidak, yang lazim kita jumpai di kemasaan mascara juga nggak ada.
FYI, tapi kalian bisa lihat info produknya di websitenya kok dear.
Tubenya berbentuk tabung tinggi dan ramping berwarna hitam, dengan detail font warna pink khasnya Emina.
Sebenarnya ukurannya cukup mungil dan travel friendly. Tapi karena desainnya ramping begitu, kesannya tube-nya panjang. Untuk tinggi tubenya, 11 cm dan diameter dasarnya sekitar 1 cm. Cukup mungil jika disejajarkan dengan mascara lain yang rata-rata tingginya sekitar 14 cm dengan diameter mencapai 2 cm.
Tube-nya juga termasuk minim info. Hanya terdapat nama brand, nama produk dan kode expired. Mungkin mereka benar-benar ingin membuat kesan desain yang simple dan minimalis. Kalau untuk tube sih menurutku oke-oke aja, jika tidak memuat keterangan dari produknya.
Bentuk tutup-nya cukup unik. Aku ngga tahu gimana harus mendeskripsikannya. Wkwk. Kukehabisan kata-kata. Halahhh.
Nah, kurang lebih kayak foto di atas ya. Ramping di bagian bawah, kemudian cut bray di bagian atas. Btw, di bagian rampingnya itu bikin lebih mudah di genggam lho.
Nggak ketinggalan juga, embos dari logo Emina ini membuat kesan cute-nya lebih kerasa.
Aplikator
Aplikatornya berupa double helix shaped brush. Bidang brushnya cukup panjang. Barisan bulu sikatnya lurus dan terdapat sedikit gundukan di kedua sisinya. Tidak yang terlalu menonjol seperti bubble wand sih. Namun jika diperhatikan secara seksama, cukup terlihat bentuk dari angka delapan.
Desain brushnya cukup presisi, bahkan ujung pangkal brushnya mampu menjangkau helaian halus di bagian luar dan dalam mata dengan mudah.
Karena size tube secara keseluruhan mungil, seperti yang aku ungkapan di point packaging. Handle dari aplikatornya terasa sangat ringan. Seperti mengambang di udara. Di bagian ini, aku kayak punya love-hate-relationship sama handlenya. Wkwk. Enak sih, tapi bikin gamang. Sangking ringannya jadi lari kemana-mana deh tuh brushnya.
Oh iya menurutku handlenya juga terlalu pendek. Agak pegel ketika mengaplikasikanya. Apalagi kalau kita mau buru-buru.
Tapi sebenarnya cukup enak, cuma butuh adaptasi aja. Kayak kalian yang lagi PDKT-an tapi masih kebayang-bayang sama mantan. Terus suka banding-bandingin antara yang lama sama yang baru. Hahayyy. LOL.
Tekstur & Formula
Tekstur dari mascara ini adalah liquid yang cukup cair. Awalnya aku pikir, entah karena masih baru jadi butuh di shake. Setelah aku goyang-putar tubenya dan aku oleskan ke bulu mata sebelahnya lagi. Konsistensinya tetap sama. Lumayan cair.
Sedikit cerita lagi ya. Ketika aku mencoba mascara ini di beauty classnya Emina itu, kan mascaranya juga yang sudah kebuka tuh. Yang sudah beberapa kali dipakai, walaupun aku nggak tahu berapa lama udah dibuka. Nah, ketika itu teksturnya lumayan padat.
Jadi kesimpulan yang aku petik dari si tekstur ini adalah. Mascara ini bakalan tetap enak dipakai, dan tidak terlihat clumpy. Bahkan jika sudah berjalan sekitar 1-2 bulan pemakaian. Jadi kecil kemungkinan mengalami kekeringan dini dan menggumpal. Tapi teteup bok, untuk mascara Period After Opening (PAO) yang disarankan 3 sampai 6 bulan ya. Ingat! Untuk mata, jangan coba-coba.
Seperti klaim produknya "..with a little hint of fiber..", terdapat serat-serat halus yang membantu memberikan efek panjang pada bulu mata. Semacam ekstension versi mascara gitu kali ya.
Pada foto ini dapat dilihat kan serat yang dimaksud tadi? Kalau diperhatikan, penampakan si serat di atas, seperti sangat kasar dan seperti ijuk ya? Tapi tenang aja, ketika diaplikasikan seratnya sangat lunak dan mudah membaur di helaian bulu mata kok.
Jadi serat tadi tidak beneran ada, hanya rancangan dari formulanya yang diciptakan begitu.
Ketika dipakai, seperti ada sensasi dingin atau sejuk dan sedikit aroma alkohol. Tapi tidak terasa perih dan tidak menganggu kenyamanan mata.
Mascara ini juga tergolong lama mengeringnya. Karena lama mengering, jadi kita harus hati-hati, jika tidak akan sedikit transfer disekitar mata. Dikit sih, tapi tetap aja harus ti-ati bok. Sekitar lima menit-an dipakai pun dia masih belum mengering sempurna, namun tidak transfer, hanya terasa agak basah.
Aku menyimpulkan dia benar-benar mengering sekitar 10 sampai 15 menit. Setelah kering, bulu mata terasa mengeras tapi tidak kaku. Terkadang menimbulkan efek lengket jika kita memejamkan mata, lalu bulu mata atas bersentuhan dengan yang bawah.
Yang paling aku suka dari tekstur dan formulanya yang cair ini adalah, dia mudah mengcover kedua pasang bulu mata aku (atas dan bawah sekaligus), tanpa harus dicocol ulang. Asli takjub aku sama yang ini.
Lapisannya juga menutup helaian bulu mata dengan rata. Jadi sekali swipe, udah terbalur dari pangkal sampai ujung helaian bulu mata.
Shadenya berwarna hitam pekat dan shiny, ini yang membuat mata terlihat jadi lebih menonjol dan bold.
Performa
Selain hal yang aku paparkan berdasarkan point-point dari komponen produknya diatas. Ini bagian dimana aku harus mengungkapkan bukti nyata (bahasanya mak..) ketika aku menggunakannya.
Aku masih mengingatkan kalian kalau klaim dari produk ini adalah, untuk menonjolkan dan memperpanjang bulu mata. Aku setuju dengan klaim tersebut. Ketika memakai maskara ini bulu mata aku memang terlihat lebih panjang dan eye look secara keseluruhan semakin terlihat menonjol.
Pada foto di atas memang menunjukkan hasil setelah penggunaan, bulu mata aku terlihat lebih panjang namun tidak menambah volume-nya. Sejauh info yang aku dapatkan, memang tidak ada klaim untuk meningkatkan volume dari bulu mata sih. Oke, berarti fungsinya mascara ini memang sampai di situ aja. Memang hanya untuk memberi kesan panjang pada bulu mata, dan memonjolkan bagian mata kita, terutama untuk yang memiliki mata kecil.
Di bawah ini adalah foto kedua mataku setelah menggunakan maskara Star Lash ini. Walaupun tidak menambah ketebalan bulu mata tapi memang mampu memberikan kesan "hidup" pada bagian mata.
Begitu kira-kira kelihatannya ketika mataku terbuka dan tertutup. Panjang dan terkesan natural bukan? Ini sebenarnya yang aku suka dengan hasil finish mascara ini. Aku ngerasa kalau hasilnya ini bikin mataku seperti habis eyelash extension gitu. Halus namun panjang dan lentik.
Lasting powernya low to medium ya. Why? Karena meskipun dia dikatakan water resistant, tapi tidak waterproof. Menurutku ini berbeda ya. Mungkin dikatakan water resistant karena dia nggak langsung beler dan tumpah gitu kalau kenak air. Tapi dia nge-flaky dan smudging kalau kenak air. Contohnya berwudhu nih.
Ini ketika dia flaky.
Kelihatan kan serbuk-serbuk dibawah mataku? Ini terjadi ketika aku selesai membasuh (bukan mencuci ya) wajah dengan air. Mudah sih ngilangin serbuk-serbuk itu. Disapu dengan tissue kering powdernya hilang. Tapi justru datang masalah lain.
Flaky-nya ilang. Smudging-nya datang. LOL.
Powder mascara yang bleberan tadi, ketika di sapukan dengan tissue akan meninggalkan hint kehitaman di area mata. Oke fix, dia nggak smudgeproof.
Karena hal tersebut, jelas aku bilang lasting powernya low to medium. Low kalau terkena air. Medium kalau nggak terkena air.
Karena lasting powernya kurang, jadi jelas dia sangat mudah dibersihkan. Di sapu dengan kapas/washlap basah aja udah ngangkat kok.
Aku selama ini membersihkannya dengan micellar water yang ada oil infusednya. Agar semakin bersih dan nggak menyakiti kulit di sekitar mata yang sensitif.
Conclusion
Aku suka dengan hasil yang diberikan mascara ini. Membuat bulu mataku tampak panjang dan natural, seperti eyelash extension sensation. Tapi sangat disayangkan, kenapa lasting powernya low. Ditambah lagi tidak waterproof yang menyebabkan flaky dan smudging.
Pros
+ Packaging menarik
+ Harga terjangkau
+ Desain mascara wand/brush memudahkan penggunaan
+ Formula nyaman di mata
+ Tekstur mudah dibaur
+ Membuat bulu mata terlihat panjang
+ Hasil natural
+ Travel friendly
Cons
- Tidak waterproof
- Flaky
- Tidak smudgeproof
- Lasting power low
- Handle agak kependekan
Repurchase?
Untuk saat ini, i will say No! Karena tidak sesuai dengan kebutuhan aku yang memerlukan mascara yang tahan lama dan waterproof.
Rate
(3,5/5)
Yeay, finally selesai juga review untuk Emina Star Lash Aqua Mascara ini. Jika ada info yang ingin di tanyakan seputar produk (tentunya informasi yang belum dijabarkan dong ya), silahkan tulis di kolom koment. Terimakasih sudah berkunjung dan selalu budayakan membaca ya.
XOXO
Madamabi___
Hmmm. Hasilnya nampol ya kak buat instan belok gitu. Pas kakak ikut kelas ini aku udah salfok sama bulu matanya nendang gitu. Tapi kalo agak flaky agak gimana ya kak belinya. Niatnya mau ganti mascara kesayangan yang udah bertahun tahun pake.
ReplyDeleteWah,, pas liat foto pemakaiannya langsung kepincut menggebu-gebu.eh, ternyata ada negatif nya juga ya kak..aku maskara addict soalnya.kalau liat maskara bawaan darahpanas. wkkwkwkk
ReplyDeleteYah.. sayang banget ga waterproof ya kak.. padahal finishnya oke
ReplyDeleteWaduh.... gak cocok nih kak sama aku. Apalagi kadang aku suka peganh mata tiba2 😂
ReplyDeleteWaktu lihat ada fibernya baru mau coba, eh pas baca makin ke bawah gak tahan lama T_T Sedih banget kayaknya gak cocok di aku. Makasih infonya ya jadi gak buang-buang uang untuk cobain haha.
ReplyDelete#kbbvmember
aku jarang pakai mascara, tapi tertarik mau beli hahaha soalnya Emina tu packagingnya super gemesh #kbbvmember
ReplyDeleteEfek memanjangkamnya bagus yaa, tapi ngga waterproof😢 #kbbvmember
ReplyDeletewooow bagus banget ya memanjangkan lho, efektif #kbbvmember
ReplyDeleteYah kalo waterproof pasti perfect deh maskara ini
ReplyDelete#kbbvmember
packagingnya lucu bangettt :3 sayang ya nga tahan lama~ applicator nya juga buat aku kepanjangan kayaknya hehe #kbbvmember
ReplyDeleteSayang banget ya mascaranya flaky dan smudge, padahal bener2 manjangin bulu mata.. #kbbvmember
ReplyDeletewaah, kalau liat foto before after nya mascara ini ngaruh banget yah bikin panjang bulu mata. Tapi sayang yah gak waterproof.. #kbbvmember
ReplyDeleteKalo performanya begini lebih enak dipakai pas lagi sholat sih. Jadi masih aman buat wudhu dan gampang dibersihkan juga jadi bisa reapply lagi ^^ #kbbvmember
ReplyDeleteWah sayang ya masih smudge kemana mana, aku suka lupa kucek2 mata soalnya #kbbvmember
ReplyDeleteHasilnya boleh juga buat bikin bulu Mata terlihat lebih tebal, sayang gak waterproof :(
ReplyDelete#kbbvmember
Suka lihat hasilnya bulu mata kamu jadi terlihat panjang banget😊 #kbbvmember
ReplyDeleteYahh padahal itu packagingnya lucuk sama maskara berfiber aku suka banget. Serius bulu matamu jadi lentik kaya ranting pohon pakai ini. Ngiri deh *derita bulmat pendek
ReplyDelete#kbbvmember
wah.. bagus juga ya ternyata si Emina ini, sayang gak waterprof doang #kbbvmember
ReplyDeleteYah sayang ya gak waterproof. Padahal hasilnya kece kayak lg extension
ReplyDeletejadi beneran ga waterproof yah sist? aah akhirnya, aku lg nyari bgt nih mascara yg bs dicuci buat daily,biar apusnya gampang pas wudhu, ga mesti bawa micellar water segala... hhahaha... thanks for review xoxo
ReplyDelete