Para pencinta masker, pasti udah familiar lah ya pastinya dengan brand Freeman. Gregetnya, walaupun brand lawas. Tapi inovasinya semakin terdepan. Semakin banyak saja varian produk yang mereka keluarkan. Mulai dari yang di infused dengan serum, sheet mask, shower mask, sampai masker metalik juga hologram yang akan aku bahas kali ini.
Yaitu, Freeman Cosmic Holographic Peel Off Mask varian Luminizing Rose Quartz.
Apasih sih sebenarnya masker ini? Bedanya dengan masker Freeman lain apa ya?
Tentang Produk
Boost your aura and get glowing with this crystal inspired holographic peel off mask. This Iridescent mask infused with Rose Quartz, the "love stone", removes impurities and illuminates for a brighter complexion. Perfect for all skin types.
Cosmic Holographic Peel Off Luminizing Rose Quartz, adalah salah satu varian masker dari seri Cosmic yang dikeluarkan oleh Freeman.
Dalam kandungannya terdapat Rose Quartz. Yaitu Batu Mawar Kuarsa yang dikenal sebagai "Batu Cinta". Karena batu yang masuk dalam golongan permata ini, dapat memberikan energy penuh cinta yang menenangkan, menyeimbangkan serta menghalau kemarahan/kebencian. Yah, pas sih seperti nama produknya. Cosmic.
Terlepas dari benar tidaknya, disinilah letak keunikan dan daya tarik dari produk ini. Diluar itu, aku percaya batu memang memiliki manfaat karena mengandung senyawa mineral. Yang tentunya juga baik untuk kulit.
Tapi sepemahaman aku dari deskripsinya. Rose Quartz tadi difungsikan juga, agar kulit bersih dari kotoran. Juga menerangi kulit agar kulit menjadi lebih cerah.
Masker ini merupakan masker yang bisa di kelupas, atau peel off.
Oia, ada juga produk serupa tapi beda. Yaitu yang Cosmic Metallic Peel Off Mask. Bedanya kalau yang metallic mengambil unsur metal. Seperti gold, platinum dan rose gold. Agak-agak mirip penampakannya, so semoga ngga ketuker ya beb.
Info Produk
Size: Netto = 35 ml (3 to 4 uses) tapi karena aku pakainya tipis, bisa sampai 5-6 kali pakai. Ada juga yang untuk sekali pemakaian, Netto = 10 ml.
PAO: 6 Month
Not Tested On Animals
Price: $ 3.99 (Ulta.com) RM 22,90 (Watson MY)
Where To Buy. Karena belum masuk resmi ke Indonesia, bisa didapatkan melalui Jastip atau Online Shop.
Packaging
Masker freeman yang varian cosmic holographic ini dikemas dalam kemasaan sachet. Baik yang untuk sekali pakai maupun yang 3 sampai 4 kali pakai (seperti punyaku).
Hanya saja yang membedakan, yang 3 to 4 uses terdapat aplikator bertutup. Agar lebih awet dan higienis untuk dipakai lagi.
Tekstur & Formula
Masker peel off ini sekilas teksturnya seperti cream mask. Berwarna pink dan ada tekstur hologram yang berkilau-kilau.
Produknya terasa lengket, apalagi ketika sedang diaplikasikan ke wajah. Ya mengingatkanku dengan tekstur lem uhu gitu deh. Tapi lengketnya ngga sampai ngeganggu banget sih.
Di kulitpun, maskernya kasih sensasi adem yang nenangin. Ngga ada efek tidak nyaman sama sekali sih di kulitku. Aman-aman aja.
Oia, ini kan masker peel off. Keringnya cepat lho. Pas dikletekin juga gampang. Emang sih agak kenceng, tapi ngga sampe nyakitin dan bikin perih meringis. Walaupun ngolesinnya tipis, juga tetap oke pas di kletekin.
Fragrance
Ada aroma floralnya, tapi ngga nyegrak banget sih. Di endus-endus baru terasa jelas, tapi ngga soft juga (hayoloh gimana?).
Terus ya, aku agak nangkep aroma lem. Tapi bukan lem yang bikin pusying itu sih. Itu juga karena aku rasa-rasa sih untuk mendeteksi fragrancenya. Menurutku sih wajar dan ngga ganggu kok.
Performa
Masker ini tuh unik. Dia ketika dipakai nggak nunjukin perubahan di kulit secara spesifik, seperti klaimnya. Tapi, setelah rutin pakai ini. Aku merasa performa kulitku stabil. Terasa lebih cerah dan bersih. Pori-pori lebih bersihan lah, produksi sebum lebih terkontrol. Kulitpun terasa halus dan lembab.
Kayak bikin kulit tenang aja.
Plus, percaya ngga percaya ya. Efek cosmicnya tuh, kalau pakai masker ini mood juga jadi enak aja. Anteng gitu. Entah sih ya, emang beneran atau karena sugesti dari klaim "love stonenya".
Agak mejik sih emang. Haha.
Conclusion
To be honest, aku agak berharap banyak sebenarnya sama masker ini. Tapi hasilnya emang diluar harapan aku. Ngga dapet banget seperti klaimnya gitu.
Tapi, dibilang nyesal juga nggak.
Why?
Karena happy aja rasanya maskeran pakai masker ini. Iyasih kulit ngga glowing-glowing ala iluminating skin gitu. Tapi kulitku lebih tenang ngga mudah cranky, ya aku senang dong. Apalagi penampakannya juga lucu dan gemes.
So... recomended apa ngga?
Kalau kalian tipe yang maskerannya berpatok pada hasil harus sesuai klaim. Menurutku sih coba aja. Tapi jangan ketinggian ekspektasinya. Bisa aja sih ya beda orang beda hasil.
Tapi kalau yang tipe maskerannya, cuma untuk happy-happy kayak aku. Ya cuss cobain beb. Asyik lho ini.
Pros:
+ Konsep produk menarik
+ Membuat kulit lebih tenang
+ Cepat kering
+ Tidak sulit dan perih ketika di-peel off
+ Travel friendly
Cons:
- Agak sulit mendapatkannya
Rate
3,5/5
Repurchase?
Pengen sih, tapi kayaknya varian yang lain dari produk ini juga.
Kalau kalian, apa nih masker Freeman favoritnya beb? Atau udah coba yang ini juga?
XOXO
Madamabi___
Wah kelihatan ya agak mengecilkan pori pori :D
ReplyDeleteBisa nyamarin noda hitam di wajah ๐
ReplyDelete