Aku sudah sering sekali dong ya cerita gimana mengganggunya kulit keringku. Rasanya kalau pakai sabun tuh, gentle kurang gentle deh.
Sampe beberapa waktu lalu nyobain QV Skincare. Dermatologi skincare asal Australia yg diformulasi utk kulit kering dan sensitive.
For your info nih, QV itu sendiri singkatan dari Queen Victoria Hospital yang ikonik di sana dan memang awalnya (tahun 1975) QV ini didevelop untuk Rumah Sakit tersebut lho.
Karena latar belakang itu juga, yang membuat brand ini benar-benar detail dalam meracik produknya. Sehingga produk-produk QV masuk dalam kriteria berikut:
Non komedogenik
Lulus uji dermatologi
pH seimbang
Vegan friendly
Formulasinya gentle
Tidak menggunakan pengharum, pewarna dan sabun
Ini pengalaman pertamaku pakai body care dermatologis gini. Aku pakai tiga produk mereka. Gentle wash, skin lotion dan cream.
Apakah emang benar-benar beda dengan yang biasa aku pakai? Beneran ampuh untuk kering akutku? LOL.
Aku ceritain di sini ya...
QV Gentle Wash
Produk ini merupakan cleanser yang diformulasi dengan manfaat utama sebagai skin hydration. Jadi maksudnya tuh hidrasi harus dimulai dari awal atau tahap membersihkan.
Tanpa basa-basi, dari pertama pakai aku udah bisa menyimpulkan ini adalah sabun tergentle yang pernah aku pakai.
Dari awal udah kagum lihat teksturnya yang seperti lotion. Ngga berbau dan berbusa karena memang tanpa tambahan sabun lg kan.
Ketika diaplikasikan rasanya kayak baurin lotion aja. Sangking moistnya. Aku baru ini pakai sabun mandi, feelnya begini.
Meskipun begitu, di kulit ngga lengket atau berasa aneh. Benar-benar nyaman. Lembut, lembab dan bersihnya juga terasa. Setelah dipakai rutin, memang kulit terasa nyaman banget. Ngga kering lagi.
Untuk gentle washnya ini, diapproved sama pak suami yang kulitnya lebih sensitif dan kering dari aku. Jarang-jarang dia impress sama produk. Biasa mah pake ya pake aja. Nah ini kemarin sampe nanya: Berapaan? Bisa dibeli di mana?
QV Skin Lotion
Teksturnya cukup cair dan penampakannya cukup mirip dgn sabunnya. Dipakai dikit aja udah bisa merata dengan mudah. Memang agak perlu waktu dikit untuk membuatnya benar-benar meresap ke kulit. Tapi setelah itu, benar-benar ringan dan nyaman.
Ketika terkena air seperti keringat atau wudhu, ngga lengket sama sekali. Setelah rutin dipakai, kulit ngga terasa berbusik dan kering ketarik. Meskipun sering kenak air, kayak wudhu & cuci tangan misalnya.
Oia, walaupun ngga ada fragrancenya, namun dipenciuman tetap aman-aman aja sih. Ngga ada aroma khas chemical yang mengganggu.
QV Cream
Yang ini tuh, menarik banget. Aku pakai di area yang cukup parah keringnya. Yaitu sekitar kaki. Super rich sekaligus ringan. Aku pikir bakalan sulit meresap dan meninggalkan efek greasy. Ternyata ngga lho. Kulit yang super kering sampai numpuk sel kulit mati juga jadi lunak dan lebih lembut.
Memang bedanya dia dengan yang lotion, ya di konsentrasinya yang lebih tinggi.
Yang cream ini, ngga aku pakai di seluruh body. Hanya bagian yang darurat...kapalan. haha. Area samping kaki, tumit, lutut dan siku. Hasilnya uwow sih. Kelihatan kulit mati yang numpuk jadi melunak.
Conclusion
Sekitar seminggu pakai rangkaian ini aja aku udah merasakan kulitku jadi paham yang namanya nyaman itu gimana.
Benar-benar anteng kulitku dibuatnya. Ngga kering, ngga gampang ruam kalau keringatan. Gatel-gatel juga udah jarang. Super lav.
Kemasaannya memang khas produk dermatologis banget sih memang. Bentuk botolnya lucu tapi. Kece ntar diupcycle jadi vas, haha. Desainnya didominasi warna putih dan biru. Karena produk dari Australia, aku mendapati banyak label tambahan yang disesuaikan untuk penjualan di Indonesia. Ngga masalah sih, hanya aja labelnya terlalu ringkih. Terkena air dikit lepas dan peeling. Better kali ya kalau kualitas label tambahannya lebih kokoh dan berkualitas lagi.
Tapi safetynya juga oke. Terdapat segel alumunium foil lagi pada mulut kemasaannya. Jadi lebih terjaga ya isinya.
Semua produk yang aku cobain, teksturnya meskipun rich mudah meresap dan nyaman-nyaman di kulit. Biasanya kalau yang rich gitu bakalan plekeut banget kan. Ini mah ngga.
Untuk dermatologi skincare, QV ini bisa dikatakan cukup terjangkau.
QV Gentle Wash 169.000 IDR
QV Cream 252.000 IDR
QV Skin Lotion 252.000 IDR
Lalu, where to buy?
Kalian bisa beli secara online di official store QV yang ada di shopee ya.
Meskipun ngga selalu pakai produk perawatan tubuh yang spesifik dermatologis gini. Tapi bagus banget emang untuk diselang-seling agar kondisi kulit lebih stabil dan calming.
For more info, please visit www.qvskincare.com/id or IG: @qvskincareid yaaaa.
XOXO
Madamabi___
No comments:
Post a Comment
Hai. Terimakasih sudah membaca postingan ini. Silahkan memberi komentar yang baik dan tentu saja sopan ya dear. 😘